Widi Keluar Vierratale, Kevin Aprilio Sebut Ada Masalah
Vierratale (Instagram @vierratale___)

Bagikan:

JAKARTA - Publik dihebohkan dengan postingan terbaru Widi Vierratale. Melalui Instagram Story, ia menyebut sudah keluar dari band yang membesarkan namanya.

"Gw cabut juga dari Vierra ya. Gw udahan!! Vierrania gw pamit juga ya. Tim prod juga ya gw pamit! Assalamualaikum," tulis Widi pada Kamis, 15 Desember.

Widi juga menyebut nama teman-teman serekan bandnya dalam unggahan tersebut seperti Kevin Aprilio dan Raka Cyril. Akun Instagram Vierratale juga turut disebut Widi lewat postingan ini.

Sang vokalis tidak menjelaskan alasan mengapa ia keluar dari Vierratale. Namun dalam sekejap Kevin Aprilio membantah unggahan Widi tersebut.

“Ini enggak bener ya guys. HP kayaknya dibajak tadi,” tulis Kevin Aprilio.

Ketika ditanyakan sejumlah media, Kevin Aprilio mengaku sudah berbicara dengan Widy. Ia membenarkan ada permasalahan namun di luar band yang mereka mainkan.

Hari ini, Jumat, 16 Desember, Widi membagikan kabar terbarunya. Meski sempat bertemu dengan Kevin semalam, namun ia kembali menuliskan terkait statusnya.

“Ada yang mau gantiin gue gak,” tulis Widi.

Hingga saat ini pihak Vierratale belum memberi pernyataan mengenai status yang dibuat perempuan bernama lengkap Widi Soediro Nichlany tersebut.