Mengetahui Tanda Energi Negatif yang Tersimpan dalam Tubuh
Ilustrasi (Cottonbro/Pexels)

Bagikan:

JAKARTA - Memiliki energi negatif dalam tubuh mungkin tidak bisa diukur dengan kemampuan teknologi. Tapi, hal ini bisa dirasakan dengan sendirinya. Energi negatif dapat berasal dari orang-orang yang negatif, lingkungan sekitar, atau dari jiwa Anda sendiri. 

Energi negatif dapat membuat Anda lelah secara mental dan fisik. Energi negatif akan terus ada, sehingga menghasilkan lebih banyak hal negatif. Belajar menghadapi energi negatif penting bagi kesehatan dan kebahagiaan Anda.

Jenis-jenis Energi Negatif

Energi negatif tidak dapat diatasi dengan baik jika Anda tidak mengetahui sumbernya. Melansir dari laman WebMD, Rabu, 8 Januari, berikut tiga jenis energi negatif yaitu;

Orang-orang Negatif

Anda mungkin pernah merasakan energi positif atau negatif dari seseorang. Beberapa peneliti percaya bahwa energi tersebut nyata dan terukur. Sedangkan penelitian lain meyakini bahwa manusia menangkap kemarahan, kesedihan, dan emosi negatif  yang diproyeksikan orang lain. Anda bisa membaca hal tersebut melalui isyarat verbal dan nonverbal bahkan ketika tidak diungkapkan secara terbuka.

Lingkungan Negatif

Anda mungkin pernah merasa sangat nyaman di beberapa lingkungan dan tidak nyaman di lingkungan lain. Terkadang hal ini disebabkan oleh pengalaman yang dikaitkan dengan tempat tersebut. Anda bisa jadi merasa tidak nyaman saat di dokter gigi dibandingkan di rumah teman. Namun, ada juga bukti bahwa detail fisik di sekitar Anda dapat memengaruhi suasana hati. Kekacauan, misalnya, dapat menimbulkan stres bahkan mengganggu tidur. Lingkungan yang membuat Anda tidak nyaman dapat digambarkan sebagai lingkungan yang memiliki energi negatif.

Negatif Self-Talk

Self-talk adalah aliran pikiran yang sebagian besar tidak terucapkan yang mengalir di kepala. Pikiran negatif dapat membahayakan kesehatan dan kesejahteraan Anda. Seseorang yang berpikir positif tidak akan mudah terserang flu dan memiliki kesehatan kardiovaskular yang lebih baik. Mereka cenderung tidak mengalami depresi dan berumur panjang. Menjadi pemikir positif tidak berarti Anda mengabaikan masalah. Sebaliknya, menjadi pemikir positif dapat meningkatkan kemampuan Anda mengatasinya.

Tanda-tanda Energi Negatif

Jika Anda mengalami energi negatif dalam bentuk orang atau tempat, atau jika Anda terlibat dalam pembicaraan negatif dengan diri sendiri, Anda mungkin mengalami tanda-tanda dan gejala berikut:

Suka Mengkritik

Mengkritik orang lain adalah cara menyalahkan ketidaknyamanan Anda pada seseorang atau sesuatu yang lain. Meskipun mengkritik orang lain membuat Anda merasa lebih baik pada awalnya. Hal itu jarang terasa menyenangkan di kemudian hari, terutama jika Anda pernah bersikap kritis di depan umum.

Banyak Mengeluh

Mengeluh terjadi saat Anda mengungkapkan pikiran negatif dalam benak dengan lantang. Mengeluh dapat menjadi kebiasaan yang sudah mengakar sehingga Anda tidak menyadari saat melakukannya. Saat Anda mengeluh, Anda mengeluarkan energi negatif yang dapat memengaruhi orang lain.

Kesehatan Fisik Terganggu

Emosi negatif dapat menyebabkan stres, yang pada gilirannya memengaruhi kesehatan Anda. Stres dapat merusak keseimbangan hormon tubuh, merusak sistem kekebalan tubuh, dan menguras zat kimia positif di otak Anda. Energi negatif dalam bentuk kemarahan yang tidak diungkapkan dengan baik dapat menyebabkan disfungsi jantung dan sistem pencernaan.

Sulit Tidur

Pikiran negatif yang berulang dikaitkan dengan kualitas tidur yang buruk. Tidak jelas apakah kurang tidur memicu pikiran negatif atau apakah pikiran negatif membuat Anda tetap terjaga. Kombinasi pikiran negatif dan kurang tidur menciptakan lingkaran setan di mana setiap elemen memperburuk yang lain.

Cara Mengatasi Energi Negatif

Entah energi negatif Anda berasal dari orang lain, lingkungan sekitar, atau diri Anda sendiri, Anda dapat mengambil empat langkah berikut untuk mengatasinya;

Menghadapi Orang Negatif

Coba perbaiki lingkaran sosial Anda. Anda akan lebih bahagia jika bergaul dengan orang-orang positif. Meski orang dengan energi negatif tak bisa sepenuhnya dihilangkan dari hidup Anda, namun Anda bisa menemukan cara mempertahankan energi positif di hadapan mereka. Dengan cara membayangkan aura positif di sekitar Anda sebagai perisai. Cara lain yakni dengan menggunakan humor untuk menciptakan energi positif.

Ciptakan Lingkungan yang Positif

Membereskan rumah dan ruang kerja dapat membuang energi negatif. Pegang barang-barang yang berguna dan barang-barang yang Anda sukai, dan singkirkan sisanya. Saat Anda tergoda untuk membeli lebih banyak barang, ingatkan diri bahwa menumpuk banyak barang tidak mendatangkan kebahagiaan.

Perbaiki Diri

Para ahli memberi saran yang bisa dilakukan untuk membuang energi negatif, meliputi;

  • Olahraga teratur
  • Makan makanan sehat
  • Habiskan waktu di alam

Anda mungkin menemukan manfaat dalam meditasi atau latihan kesadaran. Satu studi menemukan bahwa kesadaran dapat mengubah tugas-tugas biasa seperti mencuci piring menjadi pengalaman positif. Selain itu, mengulang mantra yang menenangkan juga dapat menjaga energi positif tetap mengalir.