JAKARTA – Samsung Galaxy Watch 7 dan Watch Ultra, yang dirilis pada 10 Juli di Galaxy Unpacked, menggunakan chip berfabrikasi 3 nanometer (nm). Kabarnya, ukuran ini akan digunakan di seri Galaxy S25.
Dalam laporan terbaru mengenai pendapatan kuartal kedua tahun ini, Samsung mengonfirmasi bahwa mereka akan menggunakan chip Exynos 2500 berfabrikasi 3nm. Meski hanya menyinggung produk unggulan, chip ini diyakini akan digunakan dalam seri Galaxy S25.
Perusahaan itu menjelaskan bahwa perangkat pertama, Galaxy Watch 7 dan Galaxy Watch Ultra, yang menggunakan fabrikasi 3nm mendapatkan respons yang positif. Oleh karena itu, mereka ingin menggunakan System-on-a-Chip (SoC) 3nm di perangkat lainnya.
"Sistem LSI berencana fokus pada pasokan Exynos 2500 yang stabil untuk produk unggulan. Respon awal pasar terhadap produk wearable yang menggunakan SoC 3nm pertama di industri menunjukkan hasil yang positif," kata Samsung.
Hingga saat ini, belum ada ponsel Android yang menggunakan chipset berfabrikasi 3nm. Satu-satunya perangkat yang menggunakan ukuran chip ini adalah iPhone 15 Pro yang dirilis pada September tahun lalu.
اقرأ أيضا:
Ukuran terkecil yang digunakan perangkat Android saat ini adalah 4nm. Selain Samsung, Google juga diperkirakan akan mengadopsi chip 3nm untuk Pixel. Jika Pixel diluncurkan pada Agustus mendatang, Galaxy S25 mungkin jadi perangkat kedua yang menggunakan ukuran 3nm.
Sebelum Samsung merilis laporan pendapatan kuartal kedua, seri Galaxy S25 diperkirakan akan menggunakan chip Exynos 2500 untuk sebagian besar pasar, sedangkan Snapdragon 8 Gen 4 akan digunakan pada ponsel yang dipasarkan ke China dan AS.
Dengan menyinggung chipset Exynos 2500 di laporan terbarunya, sudah dapat dipastikan bahwa seri Galaxy S25 akan mengadopsi chip ini. Sejauh ini, belum banyak informasi mengenai kemampuan dan keunggulan dari Exynos 2500.
The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)