Rektor: Expo 4.0 Sinergity Momentum Mahasiswa Berinovasi
Rektor UIN Datokarama Palu Lukman S Thahir memberikan penguatan kepada mahasiswa dalam kegiatan Expo 4.0 Sinergity di Kampus UIN Palu, Jumat (25/10/2024). (ANTARA)

PALU - Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu Lukman S Thahir mengatakan kegiatan Expo 4.0 Sinergity atau sinergisitas menjadi momentum bagi mahasiswa berinovasi guna memperkaya pengetahuan intelektual.

"Kami mengapresiasi kegiatan seperti ini, sebagai sarana membangun kreativitas, inovasi, dan semangat kolaborasi di kalangan mahasiswa," kata dia di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu.

Ia mengemukakan ekspo bukan sekadar ajang pameran tetapi juga menjadi wadah mahasiswa untuk saling bertukar ide, berbagi pengetahuan, dan membangun jaringan.

Oleh sebab itu, kata dia, di dalam dunia kampus, mahasiswa tidak hanya kuliah, tetapi juga diberi ruang berekspresi dengan mengikuti berbagai organisasi kemahasiswaan di perguruan tinggi tersebut.

"Organisasi kampus sangat membantu membentuk karakter intelektual, sebab kampus selain tempat menimba ilmu juga berperan melakukan pengabdian kepada masyarakat," ujarnya.

Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) UIN Datokarama Palu Moh Syawal mengatakan semangat kolaborasi dan inovasi terasa kental di perguruan tinggi tersebut. Hal itu terlihat dari antusiasme mahasiswa mengikuti Expo 4.0 Sinergity.

"Kegiatan seperti ini adalah wadah bagi bagi kami untuk mengembangkan potensi dan idea-idea kreatif," ucapnya.

Ia menekankan pentingnya sinergisitas antara mahasiswa, dosen, dan seluruh pemangku kepentingan di lingkungan kampus dalam menghadapi tantangan zaman.

Menurut dia, tantangan dihadapi mahasiswa saat ini berupa perkembangan atau transformasi digital yang mana arus informasi semakin deras.

"Dibutuhkan kebijaksanaan dalam menyerap informasi yang beredar di ruang digital, sebab tidak semua informasi yang beredar adalah benar. Bila kita tidak mampu menyaring maka hal itu akan berdampak dengan kualitas intelektual," kata Syawal.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)